Rabu, 11 Desember 2024

Repeat Order Jasa Konsultansi di aplikasi SPSE 4.5

 



Repeat Order Merupakan permintaan berulang untuk Penyedia Jasa Konsultansi yang sama. Repeat Order (RO) dibagi menjadi 2 Jasa Konsultansi Non Konstruksi dan Jasa Konsultansi Konstruksi: 

  1. Kriteria Repeat Order Jasa Konsultansi Non Konstruksi adalah Permintaan berulang (repeat order) untuk Penyedia Jasa Konsultansi Non konstruksi dan konstruksi yang sama.Permintaan berulang (repeat order) diberikan batasan paling banyak 2 (dua) kali dalam tahun anggaran yang berurutan.
  2. Kriteria Repeat Order Jasa Konsultansi Konstruksi adalah Permintaan berulang (repeat order) dapat digunakan:

  • Untuk jasa konsultansi konstruksi yang berkaitan dan/atau ruang lingkupnya sama dengan pekerjaan/kajian sebelumnya, meliputi:

  1. uraian pekerjaan;
  2. keluaran yang ingin dihasilkan;
  3. metodologi yang digunakan; dan/atau
  4. komposisi tenaga ahli.


Pelaksanaan Repeat Order didasari oleh Surat Edaran Kepala LKPP Nomor 3 Tahun 2022 tentang Penjelasan Atas Pelaksanaan Penunjukan Langsung Permintaan Berulang (Repeat Order) Pengadaan Jasa Konsultansi.

                                  

                                      Pelaku PBJ Berintegritas, Tolak Gratifikasi !!!

Sumber : eProc LKPP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar